Dulu waktu kecil, setiap hari selalu pergi main kerumah tetangga sampai memasuki maghrib. Waktu SD, hampir semua rumah teman sekolah pernah ku datangi. Dan pada saat kelas 6 SD, BIG FAMILY CRAZY (genk-ku dulu^^) berangkat naik sepeda gonceng-goncengan dari sekolah berlanjut ke pucang, terus ke jojoran, kertajaya, sampai jalan Jawa dan Nias. Ketika SMP, dengan bermodalkan sepeda pancal aku dan kawan-kawan kembali menjelajah Surabaya. pulang pergi keputih, perpusda, nginden hampir setiap hari. Sekarang SMA, sepeda ontel sudah terlupakan :( rusak tak terurus. Sebagainya motor Supra pun kugunakan. Jarak perjalanan yang kutempuh tentunya juga semakin jauh :D
Jika biasanya, perjalanan ku lakukan dengan di iringi canda tawa.. Kali ini.. -__-
"Memeras keringat dengan tangis berderai, hingga berdarah-darah dan jatuh sakit :'( Tak ayal kami alami "
Begini nih ceritanya...
<Hari rabu>
Semua NASA pergi ke Bursa efek. Tapi nih orang nggak ikut karena ada 3 alasan. (Alhamdulillah, bisa libur sehari) meskipun hanya berhenti dari pergi ke sekolah. Karena sejak pagi, aku dan 2 RANGERS TC (mb.Almira n mb.Ayun) harus keliling Surabaya mengerjakan proyek besar kami. Ya Allah, capek bener! Badan sudah kayak mau remuk, padahal baru ke 6 sekolah. SMPN 1, 29, 8, 9, Maryam, n 19
-- Sabaar--
<Hari Kamis>Sekali lagi ku ucapkan syukur Alhamdulillah. Karena kelas X2 dan X4 diberi dispensasi waktu untuk libur. (Thank you so much guru ekonomiku tercinta bu Winarsih... =D) karna sudah sangat pengertian pada murid"nya yang kecapekan setelah simulasi kemarinnya. Dan diriku pun yang juga anak X2 terkena imbasnya.
Akhirnya bisa istirahat di rumah hingga jam9 pagi. Setelah itu, perjuangan harus kembali dijalankan. Aku pun berangkat ke SMALA untuk menjemput mb.Almira. (FYI, karna mbaknya 'saltum' alias salah kostum -hr jum'at kok pake abu2 putih?- aku pun di minta untuk mengenakan seragam yg sama). Kami pun memulainya dengan kembali ke SMPN 1 untuk meminta kepastian.
Tiba-tiba, sebuah pesan singkat masuk ke hp. Dari seseorang yang mengingatkan kami akan perlunya keberadaan POSTER. Dengan segera, kami berdua pergi ke uswah dan mulai ngeprint poster.. duuh, ternyata kakek printer slowly sekali.. Sampai memasuki waktu asar pun ngeprint tak kunjung selesai juga. Kunjungan ke SMP lain pun akhirnya terpaksa kami batalkan.
-- semangat--
<Hari Jum'at>Karena ini masih minggu USek, kelas X dan XI sudah pasti libur karena ruangannya dipakai kakak kelas XII...
Perjalanan HARUS kami lanjutkan..
Jam 8 pagi aku sudah sampai di uswah * tapi sepi sekali -__-*
Hingga pukul setengah9, 2 RANGERS TC sebut saja izzah n fia akhirnya datang. Kita pun sama-sama berangkat ke Rholas alias SMPN 12. DEG! seketika nyali kami menjadi ciut! ada SATU KALIMAT yang TERGANTUNG di gerbangnya membuat kita berlipat2 putus asa.. (tiba-tiba... TRING!! - aku jadi ingat Adam (adam idris nuh dan hud, sholeh ibrahim dan luth.. haha.. bukanlah)- Ku keluarkan HP dan dengan segera ku kirim padanya sebuah pesan singkat agar dia keluar dari bangunan sekolahnya..
Tanpa guru, tanpa repot mengurus ini itu, dan juga tanpa menghabiskan waktu. Ku sodorkan padanya setumpuk brosur untuk dia sebarkan.. hahaa. *sekali dayung dua tiga pulau terlampaui :D *
Baru deh kita jemput mb.Almira di SMALA..
*tiba-tibaa...*
Mb.Aisyah telpon dan mengatakan kalau ia sudah di uswah.. (duuh, gimana nih?) Jadilah kami harus kembali dulu ke uswah. karena yg tau kode gemboknya waktu itu ya diriku, dan kunci pintu akhwat pun aku yg pegang. X(
Setelah berhasil menjemput mbak Almira kita pun meluncur ke SMPN 1 dan di lanjutkan ke SMPN 5 ( Tapi sebelum sampe sini, kita harus tawaf ngelilingi tugu pahlawan. *TUJUH KALI!!*) kepala pening ditimpa sinar matahari yang teramat terik siang itu. Waktu sudah memasuki waktu Jum'atan. Tapi lagi-lagi jalan buntu kami temui. Syukurlah tak lama kemudian, dinding hijau smpn5 pun nampak terhampar teduh di tepi jalan. :D
Ini belum berakhir.. Perjalanan masih panjang.. Sekalipun motor sudah terbatuk-batuk kelelahan dan hutang sudah menumpuk untuk para PKL yang kami temui -___-
Perjalanan berlanjut ke SMPN 2.. nggak puas tawwaf, kita sudah jauh-jauh mencari jalan, tanya kanan-kiri, menyebrangi berkali-kali traffic light, lagi-lagi kami tetap salah jalan dan sampai di depan SMPN 5 lagi.. Sesudah itu kami coba melalui kota lama dan belasan jalan tikus hingga melewati Ta'miriyah 3 kali!
Tak lama kemudian...
Tulisan SMP Negeri 2 terpampang jelas di depan mata. (ZZzz.. Kau tau? Ternyata sekolah ini terletak TEPAT di belakangnya SD Ta'miriyah yang sudah ribuan kali kami lalui. OMG!!)
--> Rasanya Takjub sekali mengingat sudah keliling Surabaya dari Timur, Barat, Selatan, Utara, Pusat kota, hingga perbatasan kami lalui karena beribu kali salah jalan.. Dari mengunjungi satu per satu SMP Negeri 1,2,5,8,9,12,19,29, dan SMP Islam Maryam.. Nggak kuat, menyerah, kami pun mengakhirinya dengan pulang ke KANTOR USWAH STUDENT CENTER.. <--
Walau berpeluh pantang mengeluh, Walau berdarah pantang menyerah.. :)
( Nu'aim Abu Fadhol )
1 Komentarmu..:
singgah ....salam blogger...
Posting Komentar